Uji Kompetensi Keahlian Siswa TKJ SMK PGRI Karangampel. (Foto: Dok/Ist).
Suara Time, Indramayu - Komitmen dalam membangun generasi muda yang siap menghadapi tantangan dunia kerja kembali ditunjukkan melalui kolaborasi strategis antara SMK PGRI Karangampel dan Telkom Indonesia. Kolaborasi ini ditandai dengan bentuk kerja sama antara sekolah dan pihak industri dalam rangka mendukung pengembangan kompetensi peserta didik, khususnya pada keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Telkom hadir dalam kapasitasnya sebagai mitra Dunia Usaha dan Dunia Industri. Telkom memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan Uji Kompetensi Keahlian (UJIKOM) yang dilaksanakan oleh SMK PGRI Karangampel sebagai bagian dari proses sertifikasi kelulusan siswa TKJ.
Kegiatan diawali dengan sambutan hangat dari Kepala Sekolah SMK PGRI Karangampel, Damuri, S.P.,M.Pd. yang menyampaikan pentingnya peran industri dalam mencetak lulusan yang siap kerja dan kompeten secara praktik dan juga menyampaikan apresiasi atas komitmen Telkom yang terus mendukung pendidikan di wilayah Indramayu dan sekitarnya.
Telkom juga turut mengawal langsung pelaksanaan uji kompetensi untuk memastikan bahwa proses uji kompetensi berjalan sesuai dengan standar industri, serta dapat memberikan hasil evaluasi yang objektif dan kredibel bagi para peserta didik.
Uji Kompetensi ini bukan sekadar formalitas kelulusan, tetapi menjadi indikator penting dalam melihat sejauh mana kesiapan siswa menghadapi dunia kerja. Dengan pengawasan langsung dari asesor Telkom, para siswa diuji kemampuannya dalam praktik kerja nyata yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini.
Melalui kegiatan ini, SMK PGRI Karangampel membuktikan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas lulusannya agar mampu bersaing di era industri digital. Sementara itu, Telkom sebagai DUDI menunjukkan dukungan aktif terhadap dunia pendidikan vokasi sebagai bagian dari upaya membangun SDM Indonesia yang unggul, adaptif, dan siap menghadapi tantangan global.
Komentar0