GUdpBSYpTSd0TSY5TUW8TSC5TA==

Jika Kopi dan Coklat tak bisa menyatu

Sajak; Wafil M


Manismu menjadi alasanku
Untuk diam sebelum takdir lain membentang
Warnamu seakan jelmaan suci antara coklat dan kopi

Malam ini sabdaku di temani kursi
Bekas malam ku dan kamu
Yang baru menepi setelah disambut dengan kembang api

Sekujur rindu terurai ingat senyummu di depanku
Setengah iba pada mument tanpa rasa
Saat kalam-kalam kau sulam dengan mesra
Sayat demi sayat aku rasa disetiap jengkal kalam mu yang terbata

Sungguh aromamu manis malam ini
Ku ingat coklat mu yang ku sugukan
Dengan salah pesanan ditengah salah tingkahku
Yang ku apit dengan kalam kebohongan

Jika coklat dan kopi tak menyatu
Dengan salah arti
Ingin aku suguhkan teh murni
Agar setelah beberapa masa
Yang dipendam dengan gemerlap bulan dan bintang
Yang hujan tak lagi datang
Yang hujan datang pergi dengan pamitan
Yang dan yang selain dan sebenarnya yang
Di sini, didepan bekas dudukmu ini
Saya berikrar jika kopi dan coklat tak bisa menyatu
Maka teh manis ini akan menjadi restu
Dengan restu sesembahan Ku.


  • Yogyakarta, 27 Maret 2018

Komentar0

Type above and press Enter to search.